WELCOME TO MY SITE
maureen-files - “PEMANFAATAN ENERGI PASANG SURUT AIR LAUT”
 

Home
Beli Online Buku Anak
Karya Yg Pernah Terbit
Skenario Film Anak
Article dan Inspirasi
=> Anakku Kok Susah Makan Bagian 1
=> Anakku kok Susah Makan Bagian 2
=> Alat Bantu Pasien Penyakit Jantung
=> “PEMANFAATAN ENERGI PASANG SURUT AIR LAUT”
=> MENGUSAHAKAN TANAMAN UNGGUL DENGAN PERKEMBANGBIAKAN BUATAN
=> YUK, SELAMATKAN SATWA LIAR DARI KEPUNAHAN
=> Teropong dari Masa ke Masa
=> Buat Aktivitas, Yuk!
=> Catatan Seputar Kenaikan Tuhan Yesus
=> 20 Kebaikan yang Bisa Dilakukan Di Hari Natal
=> Kisah Mary Jones
=> Kisah Kelinci Merah
Cerpen-Cerber-Dongeng
Panggung Boneka Anak
Drama Anak, Remaja, Umum, Lansia
Contact

MAUREEN'S COPYRIGHT

“PEMANFAATAN ENERGI PASANG SURUT AIR LAUT”

Komik:

Gagas dan Bonzo di tepi pantai mengamati air pasang.

Gagas   : Air laut yang pasang ini mengingatkan aku akan negeriku yang dikelilingi oleh lautan.

Bonzo   : Tau nggak, gelombang pasang surut ini bisa dimanfaatkan untuk menghasilkan pembangkit listrik, lho...

 

========================== batas

 

Kalian tentu pernah mendengar tentang kekuatan alam yang bisa menghasilkan energy, bukan? Seperti  tiupan angin yang bisa menghasilkan energi angin, aliran air yang dapat menghasilkan energi air,  bahkan panas matahari yang juga dapat menghasilkan energi matahari. Nah, energi yang dikelola dengan baik dapat dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan manusia, salah satunya untuk menghasilkan listrik (pembangkit listrik).  Ada beberapa jenis pembangkit listrik yang kerap, seperti Pembangkit Listrik Tenaga Air atau PLTA, Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (angin) atau PLTB, Pembangkit Listrik Tenaga Surya atau PLTS, dan masih banyak lagi.

Air merupakan energi alam yang paling sering dimanfaatkan untuk menghasilkan listrik. Energi air itu berasal dari berbagai sumber, seperti air terjun, gelombang air laut, maupun gelombang pasang surut air laut.

Energi Pasang Surut Air Laut itu sendiri merupakan bagian dari energi gelombang laut. Pasang surut merupakan gerak naik dan turunnya permukaan air yang disebabkan oleh gaya gravitasi matahari atau bulan dan rotasi Bumi. Di berbagai belahan Bumi ini, proses terjadinya pasang surut berbeda-beda. Ada yang mengalami beberapa kali pasang naik tinggi dengan pasang surut standar. Umumnya ketinggian pasang surut air laut mencapai 3 meter. Itulah sebabnya pasang surut air laut kini menjadi pilihan energy alternatif yang cukup diperhitungkan.

Beberapa teknologi digunakan untuk memanfaatkan  gelombang pasang surut contohnya  energi dam pasang surut, energi pasang surut lepas pantai, atau energi pagar pasang surut.

  1. Dam Pasang Surut ( Tidal Barrage)

Dam pasang surut merupakan dam yang dibangun di sepanjang tepi pantai. Dam tersebut mempunyai gerbang untuk  masuknya air pasang ke dalam dam. Bila air pasang maka air akan masuk ke dalam dam dan mengakibatkan dam penuh dengan air. Sebaliknya bila pasang mulai surut, maka air akan keluar dari dam. Pergerakan air keluar masuk dam itulah yang kemudian digunakan untuk menggerakkan turbin dan memproduksi listrik.

http://www.renewablegreenenergypower.com/tidal-energy-tidal-power-facts-for-kids/ - http://www.ducksters.com/science/environment/wave_and_tidal_energy.php

 

  1. Turbin Pasang Surut (Tidal Turbin)

Para peneliti sudah lama mengamati bahwa energi pasang surut dapat dimanfaatkan untuk menggerakkan turbin di dalam air. Turbin itu bisa digerakan searah jarum jam atau sebaliknya untuk menghasilkan listrik secara berkesinambungan. Turbin ini bisa ditempatkan di mana pun juga, dimana terdapat gelombang pasang surut air laut.

http://www.technologystudent.com/energy1/tidal4.htm

  1. Pagar Pasang Surut (Tidal fence)

Pagar pasang surut ini merupakan alat yang  memiliki kekuatan sedikit lebih kecil dibandingkan dam pasang surut. Biasanya berupa pagar penghalang di muara sungai, dengan bentuk bervariasi. Ada yang berbentuk turbin dengan sumbu horizontal, ada pula yang berbentuk turbin dengan sumbu vertikal... Bila air pasang surut bergerak melalui pagar-pagar itu, maka turbin-turbin itu akan berputar dan menghasilkan listrik.

Pagar Pasut menggunakan Turbin Bersumbu Horisontal

 

Pagar Pasut menggunakan Turbin Bersumbu Horisontal

 

http://www.merseytidalpower.co.uk/content/tidal-power

http://www.rya.org.uk/infoadvice/planningenvironment/offshorerenewables/Pages/TidalEnergy.aspx

http://www.energykids.eu/res-ocean-tide

 

Komik :

Gagas   : Emangnya sudah ada yang memanfaatkan energy pasang surut ini untuk pembangkit listrik?

Bonzo   : Ada dong! Setahuku, Negara Prancis dan Kanada sudah menerapkannya sebagai Dam Pasang Surut untuk Pembangkit Listrik.

 

=========== batas

 

Sayangnya, pada masa sekarang masih jarang yang memanfaatan energi pasang surut untuk pembangkit listrik. Besarnya biaya yang harus dikeluarkan untuk membangun pembangkit listrik tenaga pasang surut merupakan salah satu kendala terbesar, selain kurangnya technology yang dimiliki untuk membangunnya. Selain itu, keberadaan turbin pasang surut diperkirakan dapat mengganggu ekosistem laut, terutama migrasi kawanan hewan laut.. serta perputaran turbin di dalam laut yang diperkirakan dapat melukai aktifitas hewan-hewan di dalam laut.

Negara Indonesia merupakan Negara yang dikelilingi lautan. Hampir di setiap tempat bisa ditemui gelombang pasang surut. Bukan tak mungkin Negara kita juga memanfaatkan gelombang pasang surut untuk pembangkit listrik di masa mendatang. Itu merupakan tugas generasi penerus alias para ilmuwan cilik Kuark. Hmm, beranikah kalian menerima tantangan ini?

****************

TAMAT

 

 Terbit di Komikuark Th12, L3, Ed9

 

 

 

 
Today, there have been 73 visitors (106 hits) on this page!
Hai....



Terima kasih sudah mengunjugi websiteku....



Di sini, teman-teman bisa membaca karya-karyaku, baik yang pernah diterbitkan di majalah, dipentaskan di panggung, difilmkan, sampai naskah-naskah yang batal terbit atau batal dipentaskan..



Selamat membaca dan semoga teman-teman menyukainya...



God Bless U All



link to : may-belle.webs.com
ANYONE PLS CONTACT ME AT : maureenmaybelle@yahoo.com This website was created for free with Own-Free-Website.com. Would you also like to have your own website?
Sign up for free